Breaking

Mengenal Sertifikat GIA Pada Kalung Berlian Asli



Sudah bukan rahasia lagi jika berlian merupakan batu permata yang indah dan mahal. Batu yang identik berwarna bening tersebut melalui proses panjang untuk bisa disematkan di sebuah kalung yang indah. Karena harganya yang mahal, kalung berlian asli menjadi barang bergengsi sehingga mampu meningkatkan kepercayaan diri pemakainya.

Namun sebaliknya dengan hal tersebut, menggunakan kalung palsu tentu saja akan menurunkan kepercayaan diri. Pastikan Anda membeli kalung asli yang memiliki sertifikat GIA. Apa itu GIA dan apa keuntungan memilih kalung bersertifikat? Berikut pembahasannya:

Mengenal GIA

GIA atau Gemological Institute of America merupakan lembaga penelitian dan pendidikan yang telah berdiri sejak tahun 1931. Lembaga ini memiliki laboratorium yang digunakan untuk mengetahui dan memastikan keaslian berlian. Ada lebih dari 40 ahli yang mengevaluasi dan menguji sebuah berlian sebelum dipasarkan ke masyarakat.



Apabila sudah mendapatkan hasil pengujian, GIA akan mengeluarkan sertifikat yang berisi informasi mengenai perhiasan berlian yang diteliti. Setiap berlian yang diteliti memiliki nomor identifikasi yang unik, jadi tidak akan sama dengan perhiasan lainnya. Untuk mencegah sertifikat palsu, diberikan keamanan berupa hologram, garis micro-print, dan layar keamanan.

Isi Sertifikat GIA

Seperti yang disebutkan sebelumnya, sertifikat GIA berisi informasi penting yang terdiri dari:

  1. Bentuk atau model pemotongan berlian

Di dalam sertifikat Anda bisa mengetahui bentuk pemotongan berlian yang digunakan. Beberapa bentuknya yaitu round, radiant, princess, emerald, heart, dan lain sebagainya. Sebanyak 50% lebih berlian yang ada di dunia menggunakan potongan round cut.

  1. Kualitas 4C berlian (color, clarity, cut, carat weight)

Kualitas berlian dinilai berdasarkan 4C yaitu color atau warna, clarity atau kejernihan, cut atau asahan, dan carat weight atau berat karat. Kualitas tersebut menentukan nilai kalung berlian yang Anda beli.

  1. Pengukuran dan Proporsi

GIA memberikan informasi mengenai pengukuran dan proporsi seperti tinggi, ketebalan, serta volume dari berlian. Jadi Anda bisa melihatnya melalui sertifikat.

  1. Informasi kapan berlian diuji

Informasi lain yang ada di sertifikat berlian adalah kapan pengujian dilakukan. Melalui hal tersebut, Anda bisa memprediksi kapan kalung dibuat.

Cara Mengetahui Keaslian Sertifikat GIA

Kalung berlian wanita bisa dipalsukan begitu pula dengan sertifikat berlian. Jika tidak berhati-hati, Anda mungkin akan mendapatkan sertifikat palsu. Oleh sebab itu, Anda wajib mengetahui bagaimana cara membedakan sertifikat yang asli dan palsu.

Cara mengetahui keaslian sertifikat GIA sebenarnya sangat mudah. Sertifikat yang dikeluarkan oleh GIA pasti memiliki nomor seri atau angka yang unik. Anda bisa mengecek angkanya melalui website gia.edu. Jika ada informasi di website tersebut, maka sertifikat tersebut asli. Selain itu, sertifikat GIA juga memiliki tanda hologram yang sulit dipalsukan.

Keuntungan Membeli Kalung Berlian dengan Sertifikat GIA

Memang tidak semua kalung berlian tanpa sertifikat palsu. Masih banyak kalung berlian yang asli namun tidak memiliki sertifikat. Pasalnya untuk mendapatkan sertifikat membutuhkan biaya sehingga harga kalung lebih mahal. Sedangkan jika tidak memiliki sertifikat, maka harganya lebih terjangkau.

Meskipun memiliki harga yang berbeda, namun sebaiknya Anda memilih kalung berlian wanita yang memiliki sertifikat. Beberapa keuntungan membeli kalung bersertifikat yaitu kalung berlian pasti asli, lebih mudah dijual lagi, dan bisa melihat informasi kualitas kalung dari sertifikat.

Itulah beberapa hal mengenai sertifikat GIA yang perlu Anda ketahui. Jika membeli kalung berlian, pastikan kalung tersebut memiliki sertifikat asli. Memang harganya sedikit lebih mahal dibandingkan yang tanpa sertifikat, namun Anda bisa mendapatkan jaminan keaslian perhiasan yang dibeli. Mondial Jeweler juga menawarkan kalung berlian asli dengan sertifikat. Anda bisa melihat koleksi kalung-kalung asli dari Mondial Jeweler pada website resmi yang beralamatkan www.mondialjeweler.com. 

No comments:

Powered by Blogger.